Entri Populer

Daftar Blog Saya

Powered By Blogger

Sabtu, 01 Januari 2011

Sarana Positif bagi Pemuda Indonesia

Sewaktu kecil dulu, hadiah yang sepertinya selalu menjadi permintaan sewaktu kenaikan kelas adalah sepeda. Bersepeda merupakan kegiatan yang menyenangkan bagi semua orang. Selain menyehatkan, bersepeda juga bisa dijadikan sebagai sarana pengekspresian diri.

Bagi mereka yang sudah lihai bermain sepeda, memandang sepeda bukan hanya sebagai olahraga atau bahkan sarana transportasi tetapi sekaligus sebagai sebuah seni. Mereka yang memandang bermain sepeda sebagai sebuah seni membuat sebuah perkumpulan dengan nama Asosiasi BMX Indonesia.

Asosiasi BMX Indonesia merupakan satu-satunya wadah resmi di Indonesia bagi mereka yang senang dengan sepeda, terutama sepeda jenis BMX.

Selain handphone, sepeda rupanya juga memiliki beberapa tipe. Seperti, sepeda onthel, sepeda gunung, sepeda jalan-raya, sepeda mini, sepeda lipat, dan sepeda BMX. Dari sekian banyak jenis sepeda, yang biasa dan memungkinkan digunakan untuk ‘beratraksi’ adalah sepeda BMX.

Sepeda BMX adalah kependekan dari bicycle moto-cross. Huruf ‘X’ di akhir mewakili  kata ‘cross’ yang artinya menyilang. Asosiasi BMX Indonesia didirikan pada 1 April 2001. Para pecinta BMX-lah yang memprakarsai berdirinya asosiasi atau perkumpulan ini.

Mereka yang tergabung dalam Asosiasi BMX Indonesia mengatakan bahwa sepeda adalah olahraga dinamsi dan kreatif. BMX memang diperuntukkan bagi mereka kaum muda. Kaum muda identik dengan rasa ingin tahu yang tinggi.

Penggemar olahraga BMX rata-rata adalah kaum muda yang berjenis kelamin pria. Mereka seperti tidak pernah kehabisan tenaga untuk mencoba hal-hal yang baru, terutama hal baru yang menantang adrenalin.

Bentuk sepeda BMX memang memungkinkan pengendaranya untuk melakukan beragam atraksi seperti salto, memutar, berdiri di atas sepeda dengan posisi sepeda juga ikut-ikutan berdiri.

Hal-hal mengerikan tersebut seringkali membuat mereka terluka, namun rupanya hal itu sama sekali tidak menimbulkan efek jera bagi mereka yang sudah terlanjur ‘cinta mati’ terhadap olahraga ekstrem ini.

Menurut mereka risiko seperti itu setimpal dengan keindahan yang tercipta. Sama seperti sepatu roda, dan skateboard, atraksi BMX bisa membuat siapa pun yang melihat berdecak kagum.

Asosiasi BMX Indonesia memiliki visi sebagai sebuah sarana yang mampu memfasilitasi para pemuda Indonesia untuk terus bersikap dan berperilaku positif. Untuk mencapai itu semua, asosiasi BMX berupaya untuk memberikan sarana yang memadai bagi mereka yang ingin mengembangkan potensi diri di bidang olahraga yang tidak biasa.

Asosiasi BMX Indonesia sedikit banyak juga turut serta berpartisipasi membantu pemerintah dalam membangun negara Indonesia. Setidaknya, Asosiasi BMX Indonesia bisa mengakomodir potensi-potensi positif yang dimiliki oleh kaum muda Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar